Halooo.... Semoga bermanfaat

Sabtu, 23 April 2016

CONTOH PENILAIAN PSIKOMOTORIK

1.      Penilaian Psikomotorik : Penilaian Psikomotorik ini merupakan salah satu bentuk penilaian untuk mengukur seberapa jauh kemampuan siswa dalam gerak dan kreatifitas yang biasanya berupa hasil belajar keterampilan (Skill).

Hasil belajar keterampilan (psikomotor) dapat diukur melalui: 
(1) pengamatan langsung dan penilaian tingkah laku peserta didik selama proses pembelajaran praktik berlangsung, 
(2) sesudah mengikuti pembelajaran, yaitu dengan jalan memberikan tes kepada peserta didik untuk mengukur pengetahuan, keterampilan, dan sikap, 
 (3) beberapa waktu sesudah pembelajaran selesai dan kelak dalam lingkungan kerjanya. 

Contoh :
A.    Bentuk : Instrumen Observasi Kinerja
B.     Rambu-Rambu Skoring
No
Kriteria Penilaian
Skor 1
 Skor 2
Skor 3
1
Pemahaman
Seberapa baik tingkat pemahaman peserta didik terhadap hakikat dan ruang lingkup masalah yang disajikan?
Langkah yang disampaikan urut, tetapi belum memahami materi menjelaskan dengan bantuan teman dan membuka buku
Langkah yang disampaikan urut, sudah dapat menjelaskan materi tanpa melihat buku, tetapi masih membutuhkan bantuan teman untu menjelaskan.
Langkah yang disampaikan urut dan lengkap, serta dapat menjelaskan tanpa melihat buku maupun bertanya pada teman.
2
Argumentasi
Seberapa baik alas an yang diberikan peserta didik terkait dengan permasalahan yang dibicarakan?
Tidak mempertahankan pendapat dan tidak memiliki pendirian tetap
Mempertahankan pendapat tetapi menolak kritik dari kelompok lain.
Mempertahankan pendapat kelompok dan mau mendengarkan kritik dari kelompok lain
3
Responsif
Seberapa besar kesesuaian jawaban yang diberikan perserta didik terkait dengan permasalahan-permasalahan yang dibicarakan
Tidak serius dan hanya menjawab secara singkat serta tidak jelas
Jawaban yang diberikan membingungkan dan belum menjawab pertanyaan yang diberikan
Jawaban yang diberikan dapat menjawab pertanyaan, meski belum tentu benar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar