Halooo.... Semoga bermanfaat

Sabtu, 23 April 2016

MATERI PELAJARAN SEJARAH KELAS X : PENGERTIAN SEJARAH



Sejarah berasal dari bahasa Arab “ Syajaratun “ yang berarti “pohon“ atau “keturunan” yang kemudian berkembang menjadi bahasa Melayu “syajarah” dan dalam bahasa Indonesia menjadi “sejarah”.[1]Sejarah adalah suatu ilmu pengetahuan yang mempelajari segala peristiwa atau kejadian yang telah terjadi pada masa lampau dalam kehidupan manusia.[2] Menurut I.G Widja sejarah adalah suatu studi keilmuan tentang segala sesuatu yang telah dialami oleh manusia di waktu yang lampau dan telah meninggalkan jejak-jejaknya di waktu sekarang.[3]  Dapat diartikan bahwa sejarah merupakan peristiwa yang terjadi pada masa lampau yang saling berkaitan satu dengan yang lain serta memiliki hubungan sebab akibat.
Sejarah memiliki ciri, peranan dan fungsi dalam kehidupan manusia. Ciri-ciri sejarah adalah dimana dalam kehiduan manusia peristiwa sejarah antara lain:[4] (1) Peristiwa yang abadi, ; (2) Peristiwa yang unik ; (3) Peristiwa yang penting. Peranan sejarah dalam kehidupan manusia antara lain [5]: (1) Sejarah sebagai peristiwa ; (2) Sejarah sebagai cerita, dan ; (3) Sejarah sebagai ilmu. Sedangkan fungsi sejarah antara lain : (1) Edukatif, (2) Inspiratif, (3) Instruktif, (4) Rekreatif.


[1]Ig. Widja, Ilmu Sejarah :Sejarah dalam Perspektif Pendidikan, Semarang, Satya Wacana, 1988,  hlm.6.
[2]I Wayan Bardika, Sejarah Untuk Kelas X, Jakarta , Erlangga, 2006, hlm. 3.
[3] Ig.Widja ,op.cit, hlm, 19.
[4] I Wayan Bardika, op.cit, hlm.4.
[5] Mohammad Ali, Ilmu dan Aplikasi Pendidikan Bagian 3 Pendidikan Disiplin Ilmu, Bandung, Imperial Bhakti Utama, 2007, hlm. 341.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar